Minggu, 06 Maret 2011

Resensi The Tourist (2010)


Jalan-jalan Yang Berujung Petualangan

Bagaimana ceritanya jika Kapeten Jack Sparrow bertemu dengan Salt? Itulah yang akan kita temukan di film terbaru Johnny Depp dan Angelina Jolie yang berjudul The Tourist.

Bercerita tentang seorang wanita misterius yang bernama Elise (Jollie) yang sedang diawasi oleh kepolisian London, Scotland Yard. Suatu saat Elise menerima sebuah surat dari Alexander Pearce yang merupakan kekasihnya. Isi dari surat tersebut menyuruh Elise naik sebuah kereta api dan memilih seseorang di dalam kereta api untuk mengecoh pihak kepolisian, sehingga polisi akan menganggap orang tersebut sebagai Alexander.

Di dalam kereta api, Elise bertemu dengan seorang pria yang bernama Frank (Depp); seorang guru matematika yang berasal dari Wisconsin, Amerika Serikat. Dari sanalah petualangan Frank dimulai. Elise bersama Frank mulai adegan kejar-kejaran dengan gangster dan polisi yang sedang mengincar Alexander. Jadi, siapaka Alexander yang sebenarnya? Dan bagaimana nasib Frank yang terpaksa terlibat permainan dari Elise?

Suatu kejutan melihat Depp dan Jolie dalam satu frame, dan kejadian tersebut terjadi dalam film The Tourist yang merupakan remake dari film Perancis, Anthony Zimmer (2005). Tapi apakah hasil dari duet ini sebagus duet Jolie dan Pitt di Mr. and Mrs. Smith? Oh ternyata hasilnya Buruk. Mengapa saya bilang buruk? karena film ini terlihat sangat standar bagi dua pemeran utama yang film-filmnya selalu merajai box office. Jalan cerita di awal sampai akhir berasa hambar, terlalu cepat kadang melambat, sangat tidak teratur. Awal cerita kita tidak terlalu diberi waktu untuk mencerna siapa itu Frank yang mau saja menuruti apa maunya Elise padahal mereka tidak saling kenal (jalan cerita kurang masuk akal).

Akting Depp disini sangat sangat datar apalagi si Jolie sangat terlihat biasa. Depp disini berperan layaknya dia cuma bermain iseng-iseng di film ini. Bagus mungkin bagus, tapi kualitas di film ini, Depp kurang mengeksplore kemampuannya seperti film-film lainnya yaitu POTC ataupun Alice in Wonderland. Yang paling hancur adalah akting Jolie, dia disini terlihat hanya sebagai pemanis dan tidak seperti wonderwoman yang selalu ditampilkan di film-filmnya. Dengan hanya berlenggak lenggok seperti model, Jolie tidak bisa mengeluarkan ekspresi yang biasa ditampilkan di film sebelumnya yaitu Salt yang peran mereka sama yaitu sebagai agen.

Cerita yang mudah tertebak, twist yang biasa, membuat film ini sangat sangat biasa yang diperankan oleh dua bintang paling bersinar di Hollywood. Karena "biasanya' film ini, perolehan box office nya pun sangat biasa. Menduduki peringkat kedua di minggu pertama dengan pendapatan minim dibandingkan dengan budget sebesar US$ 100 million membuat film ini salah satu film gagal tahun 2010. Untung saja peredaran di seluruh dunia membantu penutupan kerugian film ini hingga mencapai pendapatan US$ 250 million.

Dan ada satu hal lagi yang membuat The Tourist dibicarakan, bukan karena bagusnya film ini. Melainkan karena masuk Golden Globe Awards 2011 di best movie di kategori komedi atau musikal. Pertanyaannya, apakah film ini lucu? Dari awal sampe akhir sepertinya tidak ada kelucuan yang berarti yang membuat film ini masuk nominasi ini. Selain itu dua pemainnya juga masuk di best actor and actress di kategori komedi atau musikal. Sungguh-sungguh aneh untuk film ini.

Tapi buat pencinta Jolie ataupun Depp mungkin wajib nonton film ini. So selamat menonton.

Star : 2/5
Distributor : Sony/Columbia
Genre : Romantic Thriller
Rating : PG-13
Runtime : 1 hr. 43 min.
Budget : US$ 100 Million
Released : December 10, 2010
Director : Florian Henckel von Donnersmarck
Actor : Johnny Depp, Angelina Jolie, Paul Bettany

yang belom nonton, bisa didownload disini >>> THE TOURIST

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Sweet Tomatoes Printable Coupons