Sabtu, 05 Maret 2011

RESENSI GULLIVER'S TRAVEL (2010)


Jalan - Jalan Ke Negeri Liliput

Tahun 2010 kita disuguhi beberapa film-film bertema family/komedy yang memang pas ditonton bersama-sama keluarga. Dan di penghujung tahun 2010 kembali kita disuguhi film komedi petualangan yang sanggup menghibur satu keluarga di hari libur.

Film ini akan memfokuskan cerita pada sang tokoh central yaitu Gulliver. Gulliver adalah seorang pengantar pos di sebuah perusahaan penerbitan majalah. Suatu ketika, dia mendapatkan parter kerja yang lebih muda. Dan dalam waktu singkat, si junior malah menjadi bos Gulliver. Hal ini membuat Gulliver kecewa. Karena ketidaksengajaan saat berada di kantor Darcy;Kepala Redaktur yang disukai oleh Gulliver, Gulliver melamar sebagai penulis artikel perjalanan. Darcy pun memberikan kesempatan membuat naskah kepada Gulliver sebagai persyaratan menjadi jurnalis.

Gulliver pun mencoba dan berusaha keras untuk membuat naskah tersebut, tapi syaangnya dia tak berhasil. Dan dia pun melakukan hal yang yang sangat terpaksa yaitu copy paste dari artkel orang lain dan memberikannya kepada Darcy. Terkesan dengan apa yang dibuat oleh Gulliver, Darcy pun memberikan dia pekerjaan untuk membuat artikel tentang sebuah pulau di lautan segitiga bermuda.
Gulliver pun menyetujuinya dan berangkatlah dia kesana. Dan disinilah dimulai petualangan Gulliver yang terdampar di sebuah negeri liliput. Apakah yang akan terjadi dengan Gulliver disana? Akankah dia dapat selamat dari negeri Liliput?
Film bertema seperti ini mungkin sudah banyak kita temui dan inilah yang membuat film yang dibintangi oleh Jack Black ini terasa biasa-biasa saja. Film yang disutradarai oleh Rob Letterman yang sukses dengan dua film animasinya Shark Tale dan juga Monster vs. Alien mengajak nama-nama lain selain Black untuk bergabung dalam film ini, sebut saja Jason Segel, Emily Blunt dan Amanda Beat.

Black memang jagonya dalam film - film komedi tapi sayangnya di film ini, aksinya terlihat standar. Bisa dibilang film ini sangat buruk. Mulai dari cerita yang biasa biarpun lucu, akting pemain yang datar-datar saja. Dan efek yang terlihat sangat sangat BIASA. Mungkin memang tujuan film ini hanya sebagai hiburan, tapi akhirnya menjadi hiburan yang cepat dilupakan. Mungkin kata bijak yang ada di film ini hanya " Apa gunanya perang?" tapi itu tidak membuat film in terlihat bagus secara keseluruhan.

Dan bagaimana hasil box office unutk film ini/ Film ini sangat kurang laku di amerika utara sendiri. Dengan budget sebesar US$ 112 million, film ini hanya sanggup meraih pendapatan US$ 42 million saja. Tapi kerugian itu sanggup ditutupi dengan peredaran di seluruh dunia hingga mencapai US$ 208 million.

So, buat kamu yang suka film untuk hiburan semata, film ini wajib ditonton.

STAR : 2/5
Distributor : FOX
Genre ; Adventure comedy
MPAA rating : PG
Budget : US$ 112 million
Runtime : 1 hr. 25 min
Released : December 25, 2010

Trailer :

yang blom nonton, download disini >>> Gulliver's travel

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Sweet Tomatoes Printable Coupons