Senin, 31 Mei 2010

Artis of The Week 31 Mei 2010

CODY SIMPSON FEAT FLO-RIDA - IYIYI

Youtube, sekarang sepertinya menjadi sumber penyanyi-penyanyi berbakat di seluruh dunia. Setelah ajang-ajang pencarian bakat yang sudah tidak jelas arah dan tujuannya, Youtube menjadi tempat yang pas mencari penyanyi yang berbakat dan berpotensi sukses di seluruh dunia. Dan saat ini kita akan membahas salah satu Youtube sensation asal Queensland, Australia yang baru berumur 12 tahun, yang bernama Cody Simpson.
Dia sebelumnya sempat mengcover lagu-lagu seperti “Cry Me A River”, ”I’m Yours”, dan “I Want You Back” dengan mendapat respon 4.5 Juta viewer serta lebih dari 42.000 subscriber di youtube channel miliknya sehingga Atlantic Records tertarik untuk mengontraknya. Dan salah satu debut singlenya “iYiYi” diproduseri oleh Dj Frank E yang berkolaborasi dengan rapper Flo Rida. Dan bila kita mendengar sekali lagu ini, pertama kita akan mengira ini adalah Justin Bieber dengan single barunya. Ternyata itu bukan JB, tapi Cody Simpson yang suaranya memang hampir mirip dengan JB. Dan sepertinya Cody akan bisa meraih popularitas seperti pendahulunya, JB. Jadi yang pengen tahu siapa itu Cody Simpson, follow aja twitternya @TheCodySimpson dan kita lihat saja persaingannya di tangga lagu manca di Indonesia dan di dunia.

Free Download Cody Simpson - Iyiyi

Sabtu, 29 Mei 2010

Diary Si Bocah Tengil 2

Diary Si Bocah Tengil
RODRICK YANG SEMENA MENA


Judul : Diary Si Bocah Tengil : Rodrick Yang Semena-mena
Penulis : Jeff Kinney
Tanggal Rilis : November 2009
Penerbit : Atria

Diary Si Bocah Tengil is back! Buku ini kembali menceritakan kisah si Greg Heffley bersama sahabatnya Rowley dan keluarganya, Dad,Mom,Manny dan sumber masalah di rumahnya, Rodrcik sang kakak.
Apapun alasannya, jangan tanyakan tentang liburan musim panas Greg Heffley, karena dia pasti tidak mau cerita.
Saat Greg memulai tahun ajaran baru di sekolah, dia bertekad melupakan semua peristiwa yang terjadi dalam tiga bulan terakhir, khusunya sebuah peristiwa yang ingin dia rahasiakan.
Malang bagi Greg, kakaknya, Rodrcik, tahu semua peristiwa yang ingin Greg simpan rapat-rapat. Namun rahasia itu terbongkar juga.
Yang pengen tahu, apa rahasia dari Greg, buku ini wajib kamu baca karena bisa bikin kamu ketawa sambil guling-guling. Apalagi yang malas baca buku yang tulisan aja, buku ini cocok menjadi bacaan untuk mengisi waktu luang dan bisa melepas stres.



OST. ECLIPSE

Film apa sie yang ditunggu-tunggu tahun 2010 ini, mungkin yang menjawab Eclipse, jawaban kamu benar banget. Seri ketiga dari tetralogy Twilight Saga, apalagi kalau bukan Eclipse sudah pasti ditunggu-tunggu buat yang ngefans banget ama 2 film sebelumnya yaitu Twilight dan New Moon. Film ini siap menggebrak bioskop-bioskop di seluruh dunia tanggal 30 juni 2010.

Tapi sebelum menonton filmnya, kita konsenin dulu original soundtracknya. Film dan lagu memang tidak bisa dipisahkan, karena musik sangat membantu membangun suasana dalam film. Dari film pertama, Twilight, film ini disuguhkan dengan single yang sanggup membawa film ini dicintai semua orang yaitu Decode dari Paramore. Selanjutnya film kedua New Moon, masih diisi band-band indie seperti Death Cab For Cutie dengan singlenya meet me on the equinox. Dan album ini sanggup menjadi nomor 1 di Billboard 200. Tapi single andalannya yang dinyanyikan oleh Death Cab For Cutie tidak sanggup berkata banyak, karena tidak mampu bersaing di tangga musik di seluruh dunia.

Dan untuk film ketiga ini, single yang diandalkan adalah single milik Muse yang berjudul Neutron Star Collision. Muse kembali mengisi album soundtrack Twilight Saga dari film pertama hingga ketiga. Dan single ini sudah bersaing di chart-chart lagu di seluruh dunia. So, kita tunggu aja sampai single yang satu ini bisa mencapai puncak tangga lagu di seluruh dunia dan album soundtrack ini laris manis seperti album-album OST.Twilight Saga sebelumnya.

Dan selain Muse, album ini terdiri dari penyanyi dan band-band indie dan alternatif seperti Sia, Vampire Weekend dan Metric.

Track List:
1. Metric – “Eclipse (All Yours)”
2. Muse – “Neutron Star Collision (Love Is Forever)”
3. The Bravery – “Ours”
4. Florence + the Machine – “Heavy in Your Arms”
5. Sia – “My Love”
6. Fanfarlo – “Atlas”
7. The Black Keys – “Chop and Change”
8. The Dead Weather – “Rolling in on a Burning Tire”
9. Beck and Bat for Lashes – “Let’s Get Lost”
10. Vampire Weekend – “Jonathan Low”
11. UNKLE featuring The Black Angels – “With You in My Head”
12. Eastern Conference Champions – “A Million Miles an Hour”
13. Band of Horses – “Life on Earth”
14. Cee-Lo Green – “What Part of Forever”
15. Howard Shore – “Jacob’s Theme”



Billboard Hot 100 31 May 2010


TW LW WOC Artist Title Peak
01 01 8 USHER Feat. WILL.I.AM/OMG/ 1 (3 Weeks @ #1)
02 03 6 B.o.B Feat. EMINEM & HAYLEY WILLIAMS/Airplanes/ 2
03 02 2 KATY PERRY Feat. SNOOP DOGG/California Gurls/ 2
04 05 13 TAIO CRUZ Feat. LUDACRIS/Break Your Heart/ 1
05 04 17 B.o.B Feat. BRUNO MARS/Nothin’ On You/ 1
06 08 8 LADY GAGA/Alejandro/ 6
07 07 15 KE$HA/Your Love Is My Drug/ 7
08 new 1 MILEY CYRUS/Can’t Be Tamed/ 8
09 06 3 EMINEM/Not Afraid/ 1
10 09 15 RIHANNA/Rude Boy/ 1
11 10 34 TRAIN/Hey, Soul Sister/ 3
12 11 19 JAY-Z + Mr.HUDSON/Young Forever/ 10
13 12 41 LADY ANTEBELLUM/Need You Now/ 2
14 19 12 LA ROUX/Bulletproof/ 14
15 13 24 JASON DERULO/In My Head/ 5
16 18 8 TRAVIE McCOY Feat. BRUNO MARS/Billionaire/ 16
17 16 25 THE SCRIPT/Breakeven/ 12
18 14 13 LUDACRIS Feat. NICKI MINAJ/My Chick Bad/ 11
19 15 11 DRAKE/Over/ 14
20 20 3 DRAKE/Find Your Love/ 20
21 24 4 BLACK EYED PEAS/Rock That Body/ 24
22 17 26 LADY GAGA Feat. BEYONCE/Telephone/ 3
23 22 9 SEAN KINGSTON & JUSTIN BIEBER/Eeenie Meenie/ 15
24 26 34 MICHAEL BUBLE/Haven’t Met You Yet/ 24
25 25 33 KE$HA/Tik Tok/ 1
26 new 1 GLEE CAST Feat. NEIL PATRICK HARRIS/Dream On/ 26
27 35 7 ALICIA KEYS/Un-Thinkable (I’m Ready)/ 27
28 30 9 MIRANDA LAMBERT/The House That Built Me/ 28
29 28 23 ADAM LAMBERT/Whataya Want From Me/ 10
30 29 7 JAMIE FOXX Feat. JUSTIN TIMBERLAKE & TI/Winner/ 28
31 new 1 GLEE CAST Feat. IDINA MENZEL/I Dreamed A Dream/ 31
32 27 25 BLACK EYED PEAS/Imma Be/ 1
33 33 16 KEVIN RUDOLF Feat. BIRDMAN,JAY SEAN & LIL WAYNE/I Made It/ 21
34 21 3 3OH!3 Feat. KE$HA/My First Kiss/ 9
35 34 30 LADY GAGA/Bad Romance/ 2
36 31 28 TREY SONGZ Feat. FABOLOUS/Say Aah/ 9
37 32 25 TIMBALAND Feat. JUSTIN TIMBERLAKE/Carry Out/ 11
38 38 18 JUSTIN BIEBER Feat. LUDACRIS/Baby/ 5
39 40 14 DJ KHALED Feat. T-PAIN,LUDACRIS,SNOOP DOGG & RICK ROSS/All I Do Is Win/ 39
40 54 4 MIKE POSNER Feat. BIG SEAN/Cooler Than Me/ 40
41 51 5 SHONTELLE/Impossible/ 41
42 39 10 TIMBALAND Feat. KATY PERRY/If We Ever Meet Again/ 37
43 41 50 BLACK EYED PEAS/I Gotta Feeling/ 1
44 36 33 ONE REPUBLIC/All The Right Moves/ 18
45 37 19 USHER Feat. PLIES/Hey Daddy (Daddy’s Home)/ 24
46 46 7 NICKELBACK/This Afternoon/ 46
47 48 9 JARON AND THE LONG ROAD TO LOVE/Pray For You/ 47
48 44 3 YOUNG JEEZY Feat. PLIES/Lose My Mind/ 35
49 new 1 3OH!3/Touchin’ On My/ 49
50 45 13 JOE NICHOLS/Gimmie That Girl/ 34
51 new 1 AVENGED SEVENFOLD/Nightmare/ 51
52 43 19 LADY ANTEBELLUM/American Honey/ 25
53 52 12 CHRIS YOUNG/The Man I Want To Be/ 48
54 49 12 USHER Feat. NICKI MINAJ/Lil Freak/ 40
55 58 9 LUKE BRYAN/Rain Is A Good Thing/ 54
56 55 13 LLOYD BANKS Feat. JUELZ SANTANA/Beamer, Benz , Or Bentley/ 49
57 64 10 USHER/There Goes My Baby/ 57
58 65 6 BRAD PAISLEY/Water/ 58
59 73 4 CARRIE UNDERWOOD/Undo It/ 59
60 70 8 CLAY WALKER/She Won’t Be Lonely Long/ 60
61 83 4 DAVID GUETTA & CHRIS WILLIS Feat. FERGIE & LMFAO/Gettin’ Over You/ 61
62 67 4 JERROD NIEMANN/Lover, Lover/ 62
63 63 9 COLBIE CAILLAT/I Never Told You/ 63
64 23 2 GLEE CAST/Jessie’s Girl/ 23
65 77 6 JASON ALDEAN/Crazy Town/ 65
66 59 13 TREY SONGZ/Neighbors Know My Name/ 43
67 61 10 T.I./I’m Back/ 44
68 68 12 STEEL MAGNOLIA/Keep On Lovin’ You/ 68
69 53 15 IYAZ/Solo/ 32
70 78 10 GEORGE STRAIT/I Gotta Get To You/ 70
71 71 16 RASCAL FLATTS/Unstoppable/ 52
72 85 8 DIDDY – DIRTY MONEY Feat. T.I/Hello Good Morning/ 34
73 57 6 CHRISTINA AGUILERA/Not Myself Tonight/ 23
74 66 9 YOUNG MONEY/Roger That/ 56
75 62 12 KENNY CHESNEY/Ain’t Back Yet/ 50
76 69 15 MONICA/Everything To Me/ 44
77 new 1 MUSE/Neutron Star Collision (Love Is Forever)/ 77
78 74 20 TIMBALAND Feat. DRAKE/Say Something/ 23
79 new 1 CHRISTINA AGUILERA Feat. NICKI MINAJ/WooHoo/ 79
80 98 2 JUSTIN BIEBER/Somebody To Love/ 80
81 new 1 GLEE CAST/Safety Dance/ 81
82 89 2 ENRIQUE IGLESIAS Feat. PITBULL/I Like It/ 82
83 87 9 MARTINA McBRIDE/Wrong Baby Wrong/ 82
84 re 8 JASON DERULO/Ridin’ Solo/ 33
85 91 5 CIARA Feat. LUDACRIS/Ride/ 79
86 new 1 GLEE CAST/Bad Romance/ 86
87 92 3 LEE BRICE/Love Like Crazy/ 87
88 80 19 ZAC BROWN BAND/Highway 20 Ride/ 40
89 88 20 YOUNG MONEY Feat. GUCCI MANE/Steady Mobbin’/ 48
90 94 5 REBA/I Keep On Loving You/ 90
91 79 12 ERIC CHURCH/Hell On The Heart/ 67
92 86 20 KE$HA Feat. 3OH!3/Blah Blah Blah/ 7
93 56 2 CHARICE Feat. IYAZ/Pyramid/ 56
94 90 20 EASTON CORBIN/A Little More Country Than That/ 42
95 new 1 ZAC BROWN BAND/Free/ 95
96 new 1 GYPTIAN/Hold You (Hold Yuh)/ 96
97 96 18 TAYLOR SWIFT/Today Was A Fairytale/ 2
98 re 3 ERYKAH BADU/Window Seat/ 95
99 84 15 JUSTIN MOORE/Backwoods/ 69
100 new 1 GLEE CAST/Poker Face/ 100


Resensi Prince of Persia



Walt Disney Pictures
Directed by : Mike Newell
Starring : Jake Gyllenhaal, Gemma Arterton, Ben Kingsley, Alfred Molina, Ambika Jois, Dave Pope, Daud Shah, Thomas DuPont, Toby Kebbell.
Genre : Action/Adventure/Fantasy
MPAA : PG 13
Budget : US$ 150.000.000
US Release Date : May 28,2010
Run time: 1 hrs. 55 min.

Film dari games, mungkin banyak yang memandang remeh film-film yang diangkat dari sebuah games. Tapi untuk film yang satu ini, mungkin pikiran tersebut harus dibuang jauh-jauh karena film ini siap menyuguhkan sesuatu yang spesial buat penikmat film. Apalagi film ini diproduseri langsung oleh produser bertangan dingin, Jerry Bruckheimer, yang telah memproduseri film-film box office seperti Pirates of Caribbean trilogy. Film ini menceritakan petualangan Dastan yang berlomba dengan waktu untuk menyelamatkan manusia dari kemusnahan dengan sebuah belati yang dapat mengendalikan waktu yang menjadi kunci dari masalah tersebut.

Bersetinggkan Persia abad keenam, film ini dimulai dengan menceritakan asal mula Dastan, seorang anak jalanan yang sekarang menjadi pangeran Persia karena diangkat anak oleh raja Persia. Setelah dewasa, Dastan bersama kedua saudaranya berjuang untuk mengalahkan kerajaan Alamut, yang dikabarkan membantu persenjataan kerajaan musuh dari Persia. Peperangan pun terjadi di Alamut, dan Dastan berjuang melawan pasukkan Alamut. Dan setelah mengalahkan salah satu pasukkan Alamut, dia memperoleh sebuah belati yang
cukup unik. Dan setelah berhasil mengalahkan kerajaan Alamut, senjata- senjata yang dikabarkan dibuat oleh kerajaan Alamut untuk musuh kerajaan Persia tidak ditemukan, malah tidak ada tempat pembuatan senjata di Alamut. Dan saudara tertua Dastan tidak percaya sehingga dia membuat persetujuan dengan putri Tamina, pemimpin dari kerajaan Alamut untuk mau menikah dengannya. Bila dia setuju, kerajaan tersebut dengan penduduknya aman. Pertama hal tersebut tidak disetujui Tamina, tapi saat dia melihat Dastan dan yang belati yang dia bawa, Tamina akhirnya setuju.

Karena telah berhasil mengalahkan Alamut, kerajaan Persia mengadakan pesta. Raja Persia pun kembali dari tempat dia berdoa menuju ke kerajaannya. Para penduduk Persia pun merayakannya terutama saudara tertua Dastan yang mau menikah dengan Tamina. Dia pun memberikan sebuah jubah ke Dastan untuk diberikan kepada ayah mereka. Dia menyuruh Dastan untuk memberitahu kepada ayahnya tentang rencana pernikahannya. Dastan pun setuju, dan memberikan jubah tersebut kepada ayahnya dan menceritakan tentang pernikahan saudara tertuanya. Tapi kejadian buruk terjadi, jubah tersebut telah diracuni dan membunuh sang raja. Dan Dastan yang telah dituduh penyebab kematian sang raja. Dastan pun melarikan diri, tapi dia tidak sendiri. Dia kabur bersama putri Tamina yang berjanji akan membantunya.

Dari sinilah petualangan Dastan bersama putri Tamina dimulai. Dan dari petualangan bersama Taminalah yang membuat dia mengetahui rahasia belati yang dia temukan di kerajaan Alamut dan siapa yang telah membunuh raja Persia,ayahnya. Belati tersebut adalah belati yang dapat mengendalikan waktu dan bila jatuh ke tangan orang jahat, maka akan terjadi kiamat di dunia ini. Bersama putri Tamina dan teman-teman yang mereka temui saat petualangan mereka, mereka berjuang melawan orang-orang jahat yang mau menggunakan belati tersebut untuk kepentingan pribadi mereka dan mencegah terjadinya kiamat.

Buat para pencinta film, mungkin film ini sudah ditunggu-tunggu di tahun ini. Apalagi dengan nama-nama besar yang berada dibelakang film ini seperti Jerry Bruckheimer yang memproduseri Pirates of Caribbean trilogy dan Mike Newell, sutradara Harry Potter : Goblet of Fire yang membuat film ini menjadi suatu film besar yang siap merajai box office. Dibintangi pula oleh nama-nama yang cukup populer seperti Jake Gyllenhaal, Gemma Arterton, Ben Kingsley dan Alfred Molina yang membuat film ini tidak bisa dianggap remeh seperti film adaptasi games yang lainnya.

Nilai jual dari film ini mungkin bukan dari para pemainnya, melainkkan nama produsernya, Jerry Bruckheimer. Karena hampir semua film-film yang diproduserinya sukses dan meraup untung yang besar. Dan ini menjadi film kedua Disney yang ber-rating PG 13 setelah Pirates of Caribbean trilogy.

Dari segi kualitas cerita, film ini sangat menarik dari segi aktion dan adventurenya. Adegan-adegan dalam film ini pun sangat bagus dan sangat memanjakan mata para penonton. Apalagi film ini dari awal hingga akhir full action sehingga yang sangat suka film aktion, film ini wajib ditonton karena film ini tidak terlalu banyak bercerita dan tidak membuat ngantuk penonton. Dan kekurangan dari film ini mungkin hanya dalam pengembangan karakter-karakter yang bisa dibilang menjadi central dalam film ini. Tapi overall film ini wajib ditonton karena efeknya keren dan cerita yang sangat bagus, apalagi buat kamu yang sudah memainkan game Prince of Persia,sepertinya film ini akan membuat kamu semakin ngefans sama franchise yang satu ini.

So, buat kamu yang ngakunya movie freak, film ini wajib masuk list film wajib tonton 2010 ini. Jadi, selamat menonton.



download mp3 ost. prince of persia - alanis morrisette ( i remain )

Resensi Film How to Train Your Dragon

HOW TO TRAIN YOUR DRAGON
Persahabatan manusia dengan Naga




DreamWorks Animation
Directed by : Chris Sanders, Dean DeBlois
Starring : Jay Baruchel, America Ferrera, Jonah Hill, Gerard Butler, Christopher Mintz-Plasse, Craig Ferguson, Kristen Wiig, T.J.Miller
Genre : Animation/Adventure/Fantasy
MPAA : PG
Budget : US$ 180.000.000
US Release Date : March 26,2010
Run time: 1 hrs. 38 min.


Pernahkah kau membayangkan memelihara naga sebagai hewan peliharaan? Mungkin pikiran tersebut tidak akan pernah tersirat di benak kalian. Tapi hal itu mungkin saja jika kau adalah Hiccup, seorang anak Viking yang mencoba bersahabat dengan naga yang notabennya musuh besar bangsa Viking. Cerita ini bisa kau ditemukan di film terbaru DreamWorks Animation yang diangkat dari buku Hiccup Series: How to Train Your Dragon karangan Cressida Cowell.

Pulau Berk mungkin bukan tempat yang bagus untuk ditinggali, tapi disinilah bangsa Viking hidup dan tinggal. Tapi kehidupan mereka terganggu oleh hewan reptile yang terbang dan dapat menyemburkan api apalagi kalau bukan naga. Naga merupakan musuh besar bangsa Viking dan semua bangsa Viking menginginkan bertarung dan membunuh naga. Dan itu juga dialami oleh Hiccup, seorang anak Viking yang menginginkan bertarung dan mengalahkan naga. Tapi kemampuannya tidak dianggap oleh bangsa Viking lain di desa Hooligan, Hiccup dianggap lemah dan hanya merepotkan saja. Apalagi ayahnya selalu menyuruhnya pergi dari medan pertempuran.

Karena selalu dianggap lemah, Hiccup mencoba menggunakan alat terbarunya untuk menangkap naga. Dan ternyata alat yang dia buat berhasil mengenai seekor naga. Dan ternyata naga yang dia kenai ternyata naga yang bisa dibilang sangat misterius dan sulit ditangkap, dan naga itu disebut Night Fury. Alih-alih mau membunuh naga tersebut, Hiccup malah membebaskan naga tersebut. Dari sinilah persahabatan Hiccup dengan Night Fury dimulai. Hiccup membantu Night Fury untuk bisa terbang lagi, dan dari sana Hiccup belajar untuk mengetahui kehidupan naga yang sebenarnya.

Buat para pencinta film animasi, mungkin film ini sudah kamu tunggu-tunggu di tahun 2010 ini. Apalagi film ini menggunakan format 3D yang siap memanjakan mata semua pencinta film. Disutradari oleh Chris Sanders dan Dean DeBlois yang pernah menyutradari film animasi Lilo & Stitch, film ini dipenuhi oleh actor dan aktris terkenal yang mengisi suara karakter – karakter yang ada seperti Jay Baruchel yang mengisi suara Hiccup, Gerard Butler yang mengisi suara Stoick dan America Ferrera yang mengisi suara Astrid.

Dan bisa dibilang film ini cukup sukses di tangga box office dengan meraup keuntungan di seluruh dunia hingga $402,133,493 . Tapi biarpun begitu film ini belum bisa menunjukkan taringnya sebagai film animasi terbaik DreamWorks Animation setelah Shrek.

Dari segi kualitas cerita, film ini cukup menarik dari unsur komedi, action dan adventure yang sangat seru. Tapi film ini agak mengecewakan dari segi penggambaran perwujudan dari naga-naga tersebut. Naga-naga yang ditampilkan terlalu “manis” buat makhluk yang terkenal buas ini. tapi overall film ini cukup menarik untuk dinikmati bersama seluruh keluarga karena sangat mendidik dari unsur cerita.

So, yang suka banget nonton film animasi, film ini wajib buat kamu tonton di tahun 2010 ini. Selamat menonton. (Widhi_D).

Alice dan Kawan-Kawan ngantongin duit US$ 1 Milyar



Hebat! Mungkin kata itu yang bisa kita ucapkan buat salah satu film keluaran Disney di tahun 2010 ini, apalagi kalau bukan Alice in Wonderland. Cerita seorang remaja bernama Alice yang pergi lagi ke negeri Wonderland ternyata sanggup meraup keuntungan sebesar US$ 1 milyar di seluruh dunia.

Film yang dibintangi oleh Johnny Depp ini, sanggup berjejer dengan 5 film lain yang meraih US$ 1 milyar seperti Avatar, Titanic, Lord Of The Rings : The Return Of The King, Pirates of Caribbean : Dead Man's Chest dan The Dark Knight. Dan menjadi film ketiga film non sequel yang meraih US$ 1 milyar setelah Avatar dan Titanic. Juga menjadi film kedua yang hadir dalam format 3D yang meraih US$ 1 milyar setelah Avatar.

Film arahan Tim Burton ini sanggup menjadi film yang bisa diterima oleh semua pihak sehingga bisa sangat sukses di seluruh dunia. Apalagi dengan format 3D yang sangat membantu membuat Alice dan kawan-kawan menembus angka US$ 1 milyar di seluruh dunia.

Dan karena Alice in Wonderland masih berjuang di box office seluruh dunia, kemungkinan angka ini akan terus bertambah dan siap-siap menggeser perolehan dari film-film di atasnya seperti The Dark Knight.

Film Alice in Wonderland ini menjadi film Disney tersukses setelah Pirates of Caribbean : Dead Man's Chest dan Finding Nemo. Dan kemungkinan besar, cerita klasik Disney yang lainnya siap akan dibuat versi live action. Dan cerita klasik yang lainnya yang kemungkinan besar siap dibuat versi live actionnya adalah Cinderella.

Yah, kita tunggu saja gebrakan Disney yang lainnya. Karena tahun ini Disney siap mengeluarkan film-film andalan mereka selain Alice yaitu Prince Of Persia dan Toy Story 3. So selamat menonton.

"Diary Si Bocah Tengil"



Judul : Diary Si Bocah Tengil (Sebuah novel Kartun)
Penulis : Jeff Kinney
Penerbit : Atria
Tanggal Rilis : Mei 2009
Kategori : Komedi


Mungkin zaman sekarang sudah banyak yang malas untuk membaca buku, mungkin alasannya karena tulisannya terlalu banyak atau isinya tidak menarik. Sehingga banyak yang lebih menyukai komik daripada novel atau buku cerita karena komik lebih bergambar dan tidak hanya tulisan saja yang bisa dilihat. Tapi yang pengen buku yang seru, tidak full tulisan saja, tapi juga ada gambar-gambar yang bisa membuat kita tertawa, sebaiknya kamu-kamu baca Diary Si Bocah Tengil yang merupakan sebuah novel kartun yang full komedi, banyak gambar-gambar lucu dan bikin kita ketawa saat membacanya.

Buku ini bercerita tentang kisah Greg Heffley selama satu tahun ajaran sekolahnya dan kisah-kisah dengan sahabatnya, Rowley juga dengan keluarganya, Dad,Mom, Manny dan kakak yang selalu bikin kesal dirinya Rodrick.

Jadi yang suka buku bergambar dan lucu, buku ini wajib kamu baca karena kisahnya lucu banget dan bikin kamu ketawa terus.


Kasus Baru Sherlock Holmes dibuka tahun 2011.

Sherlock Kembali di Tahun 2011

Siapa detective paling terkenal di seluruh dunia? Bila kau menjawab Sherlock Holmes, jawabanmu benar sekali. Setelah kasusnya di layar lebar ditutup tahun 2010 ini. Ternyata di tahun 2011, kasus tersebut akan dibuka kembali. Dan sang detective terkenal ini akan kembali dengan sequel dari film terdahulunya, Sherlock Holmes 2.


Setelah kesuksesan film pertamanya, Sherlock Holmes yang sangat sukses di seluruh dunia, hingga memperoleh pendapatan sebesar US$ 516.766.545, pihak Warner Bros. Picture telah menyatakan secara resmi sekuel Sherlock Holmes akan dirilis di Amerika Serikat pada 16 Desember 2011.


Dan film ini masih dibintangi oleh para bintang-bintang film pertamanya yaitu Robert Downey Jr. , Jude Law dan Rachel McAdams.


So,kita tunggu saja sequel terbaru dari petualangan detective yang satu ini, tapi jalan detective yang satu ini akan dihadang oleh gerombolan chipmunk yang bisa nyanyi di Alvin and The Chimpunks 3D dan bersama pasukan rahasia di Mission Impossible 4. Jadi, kita lihat saja, siapa yang bisa memenangi peperangan di box office tanggal 16 Desember 2011.






Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Sweet Tomatoes Printable Coupons